Jepamandar.com, POLMAN -- Kapolsek Tinambung Iptu Haspar yang di Wakili oleh Kanit Sabhara Polsek Tinambung Ipda Muh Saleh hadir dalam acara pelantikan dan pembekalan Pengawas Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang berlangsung di Aula Koperasi Sipamandar Dusun III Pasar Baru Desa Lekopaddis Kec. Tinambung Kab. Polman. Senin (04/11/24).
Acara ini dihadiri oleh Ketua Bawaslu Kab. Polman di wakili oleh komisioner Bawaslu Kab Polman Rahmania, S,Si.Camat Limboro di wakili oleh Kasi Kesra Masnia, SE, Lurah Limboro Arifuddin, A.Md, Ketua Panwaslu Limboro Sumardi, Ketua PPK kecamatan Limboro Nur Lela, Kepala KUA Limboro Di wakil Staf KUA Limboro Saharuddin, Kepala Sekertaris Panwaslu Kecamatan Limboro Abdul Rahmat Yakin, S.P. MSi, Anggota dan Staf Panwascam Limboro, Calon anggota Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) berjumlah 44 orang.
Kegiatan ini bertujuan untuk mempersiapkan pengawas dalam menjalankan tugas selama pemilukada yang akan datang.
Ketua Bawaslu Kab. Polman di wakili oleh komisioner Bawaslu Kab Polman Rahmania, S,Si dalam sambutannya menekankan pentingnya peran pengawas dalam menjaga kelancaran dan integritas pemungutan suara.
Ia berharap para pengawas dapat menjalankan tugasnya dengan baik, sehingga pemilu di Kecamatan Limboro berlangsung secara transparan dan demokratis.
Kapolsek Tinambung Iptu Haspar melalui Kanit Sabhara Ipda Muh Saleh juga memberikan arahan mengenai pentingnya menjaga keamanan di sekitar TPS.
Ia menggarisbawahi bahwa kolaborasi antara kepolisian dan pengawas TPS sangat penting untuk menciptakan suasana yang aman dan kondusif selama proses pemungutan suara.
Acara dilanjutkan dengan sesi pembekalan, di mana para pengawas diberikan pelatihan tentang prosedur pemungutan suara, penanganan masalah, dan komunikasi dengan masyarakat. Diharapkan, dengan pelantikan dan pembekalan ini, pengawas TPS di Kecamatan Limboro dapat melaksanakan tugasnya dengan baik, berkontribusi pada pemilu yang adil dan sukses.(*)