Jepamandar.com, POLMAN -- Satlantas Polres Polewali Mandar (Polman) kembali melaksanakan kegiatan pengamanan dan pengaturan lalu lintas di pagi hari, dengan tujuan untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas dan mencegah terjadinya kecelakaan di wilayah Hukum Polres Polman. Jumat (17/01/25)
Kegiatan yang dikenal dengan sebutan "Commander Wish" Program Prioritas Kapolri ini dilaksanakan di beberapa titik padat lalu lintas, terutama di kawasan pusat kota dan jalur-jalur utama yang ramai dilalui masyarakat saat beraktivitas.
Kasat Lantas Polres Polman, AKP Arfian Restu Jaya, menjelaskan bahwa pengaturan lalu lintas pada jam-jam sibuk pagi sangat penting untuk mengurangi kemacetan dan memastikan keselamatan pengendara, baik kendaraan roda dua maupun roda empat.
Dengan adanya pengamanan ini, diharapkan dapat meminimalisir potensi kecelakaan serta mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat yang sedang berangkat ke tempat kerja, sekolah, atau kegiatan lainnya.
"Melalui program Commander Wish ini, kami berusaha untuk memberikan kenyamanan dan keamanan bagi pengguna jalan di pagi hari, dengan memantau situasi lalu lintas dan bertindak cepat jika diperlukan," ungkap AKP Arfian Restu Jaya
Selain melakukan pengaturan lalu lintas, petugas Satlantas juga mengimbau masyarakat untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas, menggunakan helm bagi pengendara sepeda motor, serta memastikan kendaraan dalam kondisi baik sebelum digunakan.
Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya keselamatan berkendara dan terciptanya suasana lalu lintas yang aman dan tertib.(*)